
Menurut informasi yang dikutip dari techradar Samsung Omnia W akan hadir dengan layar Super AMOLED berukuran 3.7 inchi dan ditenagai dengan prosesor berkecepatan 1.4 GHz. Spesifikasi lain termasuk grafis Adreno 205, 512MB RAM, kamera 5 megapixel dengan LED Flash, kamera depan VGA, rekam video HD 720p, storage internal 8GB, serta baterai 1.500 mAh.
Tak hanya itu, Samsung Omnia W juga dilengkapi dengan fasilitas menarik seperti konektivitas Samsung Hub, Zune Player, akses ke Marketplace, Microsoft Office hub, dan Windows Live SkyDrive.
Samsung Omnia W akan hadir akhir oktober tahun ini dan akan rilis pertama kali di Italia. Menurut selentingan kabar yang beredar Samsung Omnia W akan dibandrol dengan harga sekitar £ 350 (Rp5 juta-an), itu setara dengan harga HTC Radar
Spesifikasi Samsung Omnia W:
- Prosesor 1.4GHz
- Layar Super AMOLED 3.7″ WVGA
- Windows Phone 7.5 Mango
- Kamera 5MP AF dengan lampu kilat LED
- Kamera depan VGA
- RAM 512MB
- Penyimpan internal 8GB
- Akselerometer, Sensor cahaya lingkungan, proksimitas, magnetometer, giroskop
0 Response to "Samsung Omnia W, Smartphone Windows Phone 7.5 Mango"
Post a Comment