BlackBerry Curve 9360 Harga Rp 3,6 Juta

Setelah lama ditunggu akhirnya BlackBerry Curve 9360 masuk dan ke Indonesia dan mulai dipasarkan dengan bandrol harga Rp.3,6 Juta. Model smartphone terbaru buatan RIM ini tersedia melalui beberapa distributor resminya yakni PT Comtech Cellular, PT Selular Media Infotama, dan PT Teletama Artha Mandiri.

Gambar BlackBerry Curve 9360

BlackBerry Curve 9360 memiliki body lebih ramping, desainnya ergonomis dengan iconic keyboard yang nyaman untuk pengetikan cepat dan akurat. RIM memasang pula optical trackpad untuk navigasi satu tangan. Smartphone mendukung pula teknologi near field communications.

BlackBerry Curve 9360 dilengkapi sistem operasi BlackBerry 7 terbaru. Dengan dukungan GPS dan Wi-Fi serta kamera 5MP dengan flash dengan kemampuan merekam video yang dapat dibagi secara instan ke jejaring sosial. Slot microSD/SDHC mendukung kartu memori hingga 32 GB untuk tambahan media penyimpanan.

BlackBerry Curve 9360

Fitur lain yang tak bisa terlewatkan adalah BlackBerry Messenger versi 6 yang sudah bisa terkoneksi dengan aplikasi pihak ketiga. Selain itu Kehadiran HTML5 pada handset menambah pula kemampuan memainkan game dan video.

0 Response to "BlackBerry Curve 9360 Harga Rp 3,6 Juta"

Post a Comment