Empat Aplikasi Screen Capture Favorit Untuk Platform Android

Informasi Empat Aplikasi Screen Capture Favorit Untuk Platform Android ini kami sediakan untuk anda para pecinta handphone dan gadget terbaru. Dengan membaca artikel Empat Aplikasi Screen Capture Favorit Untuk Platform Android ini semoga anda bisa lebih tau kelebihan dan kelemahan spek sebuah gadget serta harga yang sesuai dengan budget anda, sehingga tidak menyesal ketika telah membelinya. Info Empat Aplikasi Screen Capture Favorit Untuk Platform Android ini kami dapatkan dari berbagai referensi portal gadget ternama dalam dan luar negeri.

Jika anda adalah pengguna smartphone berbasis ANDROID dan sedang mencari cara untuk mendapatkan screen capture atau snapshot setiap image yang tampil di layar smartphone, maka berikut ini adalah beberapa applikasi sederhana yang bisa anda gunakan :

Screenshot
Screenshot cukup mudah digunakan. Tanpa proses instalasi yang ribet, pengguna hanya perlu mengisi beberapa konfigurasi dasar seperti berapa lama time delay (dari 2 sampai dengan 40 detik) untuk mentrigger screenshot, apa tipe format (Bitmap, PNG, or JPG) yang diinginkan saat hasil screenshot disimpan, dll. Sekali di capture, semua image yang dihasilkan akan disimpan pada folder /sdcard/screenshots/ yang dapat diambil kemudian. Namun ada satu kelemahan, pengguna harus melakukan root pada device mereka sebelum aplikasi ini bisa digunakan, namun jangan takut mencoba karena pada beberapa hape android proses root tidak perlu dilakukan dan aplikasi Screenshoot bisa digunakan dengan baik (teman saya menggunakan LGP500 Optimus One dan ngga perlu di-root, aplikasi bisa jalan).
ShootMe
Bila dibandingkan dengan Screenshot, ShootMe terlihat lebih sederhana lagi dengan metode mengambil screenshot yang sama yaitu dengan menggoyangkan (shaking) device anda, dan ShootMe langsung mengambil snapshot dengan instan. Namun, ShootMe tidak memiliki banyak konfigurasi seperti misalnya tipe format file yang dihasilkan karena secara default langsung disimpan sebagai file .png yang mungkin kurang familiar buat sebagian orang.
Screen Shot It Trial
Beda dengan 2 aplikasi sebelumnya, Screen shot it Trial menawarkan banyak fitur dengan kemampuan untuk melakukan kostumasi image hasil capture seperti fitur crop dan fitur share. Akan tetapi, applikasi ini tidak free dan hanya bisa ambil 5x untuk versi trial sebelum banyak muncul prompt yang mengharuskan kita beli aplikasi itu dari Google Play Store.
PicMe
PicMe mengambil pendekatan / metode yang cukup beda dari 3 aplikasi sebelumnya dimana diperlukan untuk menggunakan PC untuk menampilkan dan mengambil hasil snapshot dari mobile device. Anda hanya menjalankan PicMe tapi kemudian harus menggunakan PC dan membuka browser dengan menambahkan http:// didepan tulisan yang tampil di mobile device, cukup ribet yah. Selain ituuntuk menggunakan aplikasi ini, device juga harus di root.

Tergantung kepada penilaian anda, beberapa aplikasi ini tersedia gratis untuk download dari Google Play Store, jadi silakan coba sendiri dan pilih aplikasi yang paling cocok buat anda.

Sumber : http://produkgratis.blogdetik.com/2011/04/19/4-aplikasi-image-capture-dan-screenshot-untuk-android/


0 Response to "Empat Aplikasi Screen Capture Favorit Untuk Platform Android"

Post a Comment